?>
Fuso Update 11 November 2021

Nikmati Keseruan Booth FUSO di GIIAS

Nikmati Keseruan Booth FUSO di GIIAS

GIIAS selalu menjadi momen penting bagi FUSO. Sebab di sini KTB FUSO bisa memperkenalkan produk unggulannya secara langsung pada calon konsumen. Selain itu, KTB FUSO juga bisa lebih mendekatkan diri pada Anda yang sudah menjadi pelanggan setia FUSO, maupun konsumen baru untuk memberikan beragam informasi seputar kendaraan niaga yang Anda butuhkan untuk mendukung bisnis Anda.

Seperti event GIIAS pada tahun-tahun sebelumnya, KTB FUSO kembali memamerkan produk unggulannya. Kali ini 3 produk unggulan yang dipamerkan yaitu:

  • Fighter FN61 FL HD dan FE 71 L / 74 L yang merupakan unit customer, serta
  • Fighter FN62 F HD (Chassis only) yang memiliki Mining Spec.

Selain unit yang dipamerkan, pada booth KTB FUSO juga tersedia berbagai corner, di antaranya:

1.Tokopedia dan Monotaro Corner

Di sini Anda bisa mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai pembelian kendaraan niaga FUSO melalui Tokopedia dan Monotaro. Jadi, jika Anda membutuhkan kendaraan niaga setelah event GIIAS selesai, Anda bisa memanfaatkan 2 e-commerce tersebut untuk melakukan pembelian kendaraan yang dibutuhkan.

2.RUNNER corner

RUNNER merupakan flat management dari FUSO yang akan memudahkan Anda melakukan pemantauan untuk memaksimalkan efektivitas serta efisiensi penggunaan kendaraan niaga. Pada corner ini Anda bisa mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai pemanfaatan aplikasi RUNNER agar semakin maksimal.

3.Café dan DSF (Dipo Star Finance) Corner

Untuk pembelian kendaraan secara kredit, KTB FUSO bekerja sama dengan perusahaan pembiayaan Dipo Star Finance. Pada corner ini Anda bisa melakukan simulasi kredit sekaligus mencari informasi seputar kredit untuk kendaraan niaga pilihan Anda.

Untuk Anda yang melakukan transaksi pembelian langsung pada event GIIAS, terdapat dealing area yang dilengkapi berbagai fasilitas, seperti:

  • snack dan coffee counter,
  • free WiFi,
  • permen,
  • tempat sampah, dan
  • charging station.

Mengenai protokol kesehatan, Anda juga tidak perlu khawatir. Tersedia handsanitizer dan diffuser di area ini. Selain itu, semua staf yang berada di booth FUSO juga akan selalu menjalankan protokol kesehatan secara lengkap. Seperti menjaga jarak, memakai masker, memiliki suhu tubuh tidak lebih dari 37.3OC, dan rutin menggunakan handsanitizer sebelum memasuki booth. Tidak hanya itu, mobil yang akan dipamerkan serta semua furnitur juga akan selalu disemprot dengan cairan disinfectant setiap hari sebelum dan setelah event. 

Jika Anda berencana untuk datang ke event ini, jangan lupa untuk melengkapi vaksin Anda dengan dosis ke-2 terlebih dahulu ya. Sebab itulah syarat agar Anda bisa memasuki area ICE BSD.

Selamat menikmati booth KTB FUSO di GIIAS!