?>
Siaran Pers 12 October 2014

The New Fuso Debut [Fortune Indonesia]

The New Fuso Debut [Fortune Indonesia]

PERKEMBANGAN EKONOMI Indonesia berdasarkan data Bank Indonesia (BI) menunjukkan dinamika yang positif. Meski terjadi pelambatan, kuartal I 2014, pertumbuhannya sebesar 5,21% dan kuartal II menjadi 5,12%. Namun banyak yang memprediksi pada kuartal III bisa menyentuh angka pertumbuhan 5,5%. Biarpun begitu, besaran tadi masih menjadikan Indonesia sebagai wilayah yang memiliki potensi pembangunan lebih besar lagi. Sebab untuk wilayah Eropa atau Amerika Serikat saja, pertumbuhan ekonominya di kisaran 1% atau 2%.

Indonesia juga memiliki beragam bidang yang bisa menjadi pemicu pertumbuhan ekonomi. Tidak hanya berpangku dari dunia tambang. Karena jika menilik dari soal internal consumption saja, catatan 250 juta penduduk sudah bisa menciptakan pergerakan ekonomi yang besar. Tentu saja untuk bisa menjalankan hal tersebut dibutuhkan pula moda transportasi yang spesifik. Mitsubishi Fuso mempunyai beragam varian untuk bisa memenuhi berbagai kebutuhan transportasi maupun logistik yang semakin berkembang pesat di Indonesia.

Pada Indonesia International Motor Show 2014, untuk pertama kalinya PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menampilkan tujuh unit Mitsubishi Fuso. Enam unit di antaranya merupakan varian terbaru New Fuso. Varian yang dipamerkan adalah New Fuso FJ2523 (6×2) Super Long, New Fuso FJ2528 (6×4) Super Mixer, FI1217 (4×2), serta mobile shop yang merupakan kerja sama Mitsubishi Colt Diesel FE71 dengan Suntory Garuda Beverage. Semuanya dikemas dalam tema “The New Fuso Debut”.

Lebih khusus, varian KTB yang dihadirkan tersebut berada di kelas medium duty truck. Hal ini guna lebih memperkuat penetrasi Mitsubishi di pasar kendaraan niaga. Sejurus itu, Mitsubishi membekali varian-varian barunya tersebut dengan mengadopsi sejumlah teknologi terkini.

Salah satu yang menjadi andalan adalah unitized injection pump. Teknologi ini akan meningkatkan efisiensi bahan bakar dari setiap unit Fuso. Sebagaimana diketahui, konsideran soal konsumsi bahan bakar adalah hal yang penting bagi sebuah kendaraan niaga. Terlebih lagi, teknologi yang dikembangkan di pasar Eropa ini sudah disesuaikan dengan mutu bahan bakar di Indonesia.

Adanya dukungan 222 dealer resmi serta lebih dari 4.500 toko suku cadang yang tersebar di seluruh Nusantara, KTB mempersiapkan Mitsubishi menjadi andalan dalam ikut serta membangun Indonesia. Hal ini diperkuat layanan purna jual seperti Truck Center, Parts Depo, dan Mobile Workshop. Sehingga konsumen bisa memanfaatkan berbagai fasilitas service dalam hal perawatan maupun perbaikan selama 24 jam penuh.